Berkuliah di 10 Universitas Terbaik di Turki; Negerinya Puncak Permadani

Penasaran dengan universitas terbaik di Turki? Negeri yang satu ini sebenarnya sudah lama menjalin kontak dengan kita sejak abad 16. Pernah menjadi salah satu kekuatan dunia ketika dipimpin oleh kekaisaran Byzantium yang Kristen Ortodoks alias Kristen Timur, saingan kekaisaran Romawi alias Kristen Barat/Kristen Katholik.

Kuliah di Turki di Universitas terbaik di Turki
pixabay.com

Dilanjutkan oleh dinasti Utsmaniyah atau lebih dikenal dengan dinasti Ottoman yang berideologikan Islam pada abad ke 14 oleh Sultan Mehmed II atau lebih kondang dengan nama Muhammad Al-Fatih, sang penakluk Konstantinopel. Ya, pada era Sultan Mehmed II inilah ia berhasil mewujudkan ambisinya menguasai daratan Anatolia dan Bohemia.

Pada era Sultan Sulaiman “yang hebat” (disebut juga Sulaiman “The Great” oleh Barat) justru lebih luas lagi hingga dapat menyatukan tiga benua sekaligus, benua Eropa disisi Timur dan Selatan, Asia Barat dan Afrika bagian Utara. Jadilah paragraf ini pelajaran sejarah yang mungkin tidak ada habisnya, hehehe…

Saya sendiri lebih suka menyebut negeri ini sebagai negerinya para Sufi. Banyak para penyair, pujangga, dan persaudaraan dzikir atau lebih dikenal dengan nama “Tarekat” lahir di sini.

Maestro Sufi yang terkenang sepanjang zaman sekelas Maulana Jalaluddin Rumi dan Tarian Sema warisannya itu (Tari yang sebenarnya dzikir dengan memutar badan mirip pergerakan atom dalam ilmu sains, Red) masih jadi ciri khas dan ikon utama negeri ini. Saya jadi kangen syahdunya lirik-lirik para Sufi dari sana, hehehe…

10 Universitas Terbaik di Turki

kampus dan universitas terbaik di Turki
pixabay.com

Nah, berbicara soal Turki saat ini bisa dibilang termasuk dalam kategori negara maju. Sejak era Kemalisme setelah Perang Dunia I hingga saat ini banyak kemajuan yang membuat Turki termasuk salah satu kekuatan yang layak diperhitungkan dari sisi ekonomi, militer dan pastinya ilmu pengetahuan. Tidak kalah dengan negara-negara Eropa lainnya.

Beberapa peringkat universitasnya bisa dikatakan head to head dengan Turki (terutama di peringkat 100-500 ke atas versi Webometrics, Red). Ini juga yang menjadi alasan kenapa di Jerman banyak imigran Turki bermukim disana.

Sistemnya tidak jauh berbeda dengan kebanyakan universitas di Eropa. Hanya saja, bahasa pengantarnya tidak murni bahasa Turki. Beberapa universitas di Turki menerapkan bahasa Inggris sebagai bahasa pembelajarannya. Nah jadi bagi mahasiswa asing yang hendak berkuliah disini jadi lebih nyaman, sekalipun untuk bahasa sehari-hari tetap menggunakan bahasa Turki.

Bagaimana soal beasiswanya? Jangan khawatir, pemerintah Turki termasuk loyal soal ini. Setiap tahun mereka memiliki program beasiswa bernama Bursları. Beasiswa ini khusus diperuntukkan bagi mahasiswa asing yang ingin belajar kesana.

Itulah gambaran negerinya para Sufi tersebut. Jadi langsung saja kita melangkah ke 10 Universitas terbaik di Turki versi Webometrics dan sejumlah sumber lain.

1. Middle East Technical University (Orta Doğu Teknik Universitesi)

Universitas terbaik di Turki Middle East Technical University (Orta Doğu Teknik Universitesi)
https://news.ius.edu.ba

Kita langsung menuju ibukota Turki, yaitu Ankara. Saya sebetulnya agak bingung dengan penamaan universitas ini. Mengingat Turki bukanlah negara Timur Tengah dan lebih dikenal dengan daratan Anatolia atau Rumelia. Kok bisa ya namanya Middle East ?

Ternyata begini ceritanya kawan, universitas yang berdiri di tahun 1956 ini merupakan hasil pengembangan pendidikan di Turki dengan sejumlah negara-negara Balkan, Kaukasus dan khususnya Timur Tengah. Itulah mengapa namanya mencomot istilah “Middle East”.

Universitas ini didesain untuk mencetak mahasiswa yang bergelut di dunia sains maupun ilmu sosial. Karena berbasis pengembangan pendidikan, maka tak heran universitas yang berdiri di ibukota Turki ini terkenal paling selektif dalam penerimaan mahasiswanya.

Meskipun terkenal paling selektif di Turki, universitas ini punya mahasiswa yang terbilang banyak. Ada sekitar 31.000 mahasiswa yang berkuliah disini. Terdapat lima fakultas dengan ratusan jurusan yang menaungi keilmuan sains terapan, ilmu sosial, seni, ekonomi, edukasi dan arsitektur.

Universitas terbaik di Turki ini juga menjadi universitas yang paling banyak berkontribusi pada sejumlah proyek di benua Eropa. Jadi reputasinya juga dikenal di Eropa dan salah satu yang terbaik di benua tersebut. Pada tahun 2015, universitas ini menduduki peringkat 85 dunia versi Times Higher Education World Rankings. Wow!

Alumninya kebanyakan merupakan ilmuwan dan tercatat beberapa diantaranya mengajar di universitas beken baik di Eropa maupun Amerika. Sangat cocok bagi anda yang ingin jadi akademisi terkemuka berkelas dunia. Hehehe….

2. Istanbul Techincal University (İstanbul Teknık Üniversitesi)

Universitas terbaik di Turki Istanbul Techincal University (İstanbul Teknık Üniversitesi)
Pinterest.com

Universitas yang satu ini berada di kota Istanbul atau yang lebih terkenal dengan “Konstantinapolis” di masa kekaisaran Byzantium dahulu kala. Tepatnya di distrik Sarıyer (Istanbul bagian Eropa, Red), Perguruan tinggi ini dikenal dengan universitas teknik ketiga tertua di dunia dan rumah bagi paham Kemalisme. Jadi reputasinya jangan dipertanyakan lagi.

Perguruan tinggi berbasis teknik ini berdiri pada tahun 1773 atau tepat ketika dinasti Ottoman diperintah oleh Sultan Mustafa III. Nama awalnya adalah Mühendishane-i Bahr-i Hümayun atau dalam bahasa Indonesia disebut juga sekolah kesultanan teknik angkatan laut. Agak berbeda ya dengan universitas di Eropa yang bernafaskan agama, filsafat atau kedokteran di pendirian pertamanya.

Ya, Istanbul memang dikenal sebagai ibukota kesultanan Ottoman sekaligus pelabuhan Internasional waktu itu. Kota ini dikelilingi laut Marmara di sisi barat Laut Bering di sisi Timur yang dapat dilewati melalui Selat Bosphorus. Menjadi wajar sekolah ini didirikan di tempat yang sibuk akan perdagangan melalui kedua laut tersebut. Barulah di tahun 1944 universitas ini berubah nama menjadi yang sekarang kita lihat.

Saat ini, universitas ini memiliki lebih dari 35.000 mahasiswa. Memiliki 13 fakultas dengan ratusan jurusan yang kesemuanya dikembangkan dari keilmuan teknik seperti teknik sipil, arsitektur, mekanik, komputer, kelistrikan, pertambangan, perkapalan, ilmu luar angkasa dan lain sebagainya.

Universitas ini dinobatkan sebagai universitas terbaik di Turki untuk urusan teknik dan ada di peringkat 108 dunia versi QS World Academic Rankings. Salah satu tujuan menarik jika anda ingin kuliah teknik di negeri Sufi ini.

Alumninya kebanyakan juga tidak jauh-jauh dari keilmuan teknik, yaitu ahli teknik, geologi, kimiawan, matematika dan sebagainya. Tercatat dua presiden dan dua perdana menteri Turki merupakan alumni universitas ini. Anda juga bisa belajar mengenai Kemalisme, ideologi politik Turki yang pemikirannya masih dipakai hingga saat ini. Tertarik?

3. Boğaziçi University (Boğaziçi Üniversitesi)

Universitas terbaik di Turki Bogaziçi University Bogaziçi Universitesi)
wikimedia.org

Asal tahu saja, di Turki modern saat ini Istanbul hampir mirip dengan kota Yogyakarta. Yap, sama-sama menyandang kota pendidikan. Jadi jangan kaget kalau di daftar ini banyak universitas terbaik di Turki berasal dari kota ini. Termasuk yang satu ini nih…

Universitas ini mengambil nama “Boğaziçi” atau kita lebih mengenalnya dengan kata Bosphorus. Aye, universitas ini berdiri tepat di samping selat Bosphorus atau lebih tepatnya di distrik Beşiktaş. Sama  dengan universitas di atas, universitas ini berdiri di Istanbul bagian Eropa. Jadi jika anda kuliah disini berarti anda sudah sah jadi mahasiswa yang kuliah di Eropa. Hehehe…

Berdiri pada tahun 1863, perguruan tinggi ini didirikan oleh seorang dermawan asal Amerika Serikat, Christopher Robert. Ia meminta izin kepada Sultan Ottoman kala itu untuk mendirikan universitas ini. Lalu berdirilah perguruan tinggi ini bernama Robert College, sehingga ia tercatat sebagai orang Amerika pertama yang mendirikan universitas di luar negeri. Prinsip kesamaan tanpa membedakan ras dan agama menjadi ciri khas universitas ini hingga kini.

Jika dibandingkan dengan universitas lain di Turki, universitas ini termasuk yang paling sedikit jumlah mahasiswanya, yaitu hanya sekitar 16.000 mahasiswa saja. Namun terdapat lima fakultas dengan berbagai jurusan yang menaungi ilmu sains, ilmu sosial, seni, bahasa, politik, ekonomi dan lain sebagainya.

Ada satu keilmuan yang menarik disini, yaitu jurusan mekatronik. Jurusan yang mempelajari segala hal mengenai integrasi teknologi antar perangkat ini jarang terdengar di tanah air. Pilihan yang unik jika anda berkuliah di sini.

Alumninya kebanyakan adalah ilmuwan, ekonom dan politisi di negeri para Sufi ini. Selain itu universitas ini merupakan perguruan tinggi favorit dari segi peminatnya di Turki. Pilihan tepat bagi anda yang menginginkan universitas bereputasi dengan kondisi yang lebih tenang karena jumlah mahasiswanya yang sedikit, hehehe….

4. Bilkent University (Bilkent Üniversitesi)

Universitas terbaik di Turki Bilkent University (Bilkent Üniversitesi)
http://w3.bilkent.edu.tr

Back to Ankara, ada satu lagi universitas beken disana. Selain itu universitas swasta ini masih berusia muda, namun sudah punya banyak prestasi. Penasaran?

Perguruan tinggi yang satu ini baru berdiri pada tahun 1984. Kata “Bilkent” sebenarnya adalah singkatan dari kata “Bilim Kenti”, yang dalam bahasa Turki berartiİ kota ilmu pengetahuan. Uniknya universitas ini didirikan oleh seorang dokter anak sekaligus chairman World Health Organization (WHO), Prof. Dr. İhsan Doğramacı. Ia mendirikan universitas ini dengan harapan agar Ankara menjadi pusat ilmu pengetahuan. Weeh, boleh ditiru tuh cita-citanya.

Meskipun universitas ini masih muda, namun reputasinya juga terbilang oke. Perguruan tinggi ini berada di peringkat 28 dunia untuk kategori 100 universitas terbaik yang berusia dibawah 50 tahun versi Times Higher Education (THE). Muda dan mendunia, mungkin itu dua kata yang cocok untuk universitas ini.

Namun, ternyata jumlah mahasiswa yang berkuliah disini tidak banyak juga. Sekitar 13.000 mahasiswa saja, namun itu berarti universitas ini cukup selektif dalam menerima mahasiswanya. Terdapat 11 fakultas yang terdiri atas keilmuan sains, seni arsitektur, bisnis, ekonomi, teknik, pendidikan, musik, hukum, teknologi, manajemen dan lain sebagainya.

Satu lagi pilihan tepat bagi anda yang ingin belajar teknik, universitas ini masuk dalam 100 universitas terbaik dunia untuk kategori universitas teknik dan teknologi versi The Times Higher Education World University Rankings. Selain itu sekolah bisnisnya merupakan sekolah yang terbaik di kawasan Eurasia versi lembaga Eduniversal. Wih hebat ya? Tidak salah memang jika masuk salah satu universitas muda terbaik dunia.

Alumninya kebanyakan adalah businessman dan seniman di negeri para Sufi ini. Nah, pilihan tepat juga bagi anda yang ingin belajar seni maupun musik karena mereka punya fakultas khusus untuk keilmuan tersebut.

5. Ege University (Ege Üniversitesi)

Universitas terbaik di Turki Ege University (Ege Üniversitesi)
panoramio.com

Nah sekarang kita melangkah ke kota Izmir, tepatnya di timur negerinya para Sufi. Dikenal sebagai kota metropolitan tersibuk ketiga di Turki dan juga kembarannya kota Surabaya. Yap, kota ini punya kerja sama sister city dengan Surabaya karena sama-sama kota metropolitan.

Perguruan tinggi yang satu ini merupakan institusi pendidikan tinggi tertua keempat di Turki. Tepatnya berdiri pada tahun 1955. Diambil dari nama laut yang ada di sebelah timur negeri itu, laut Aegea.

Ketika awal berdiri universitas ini mengonsentrasikan dirinya pada pengembangan keilmuan kedokteran dan pertanian. Lama kelamaan universitas ini lalu membuka berbagai fakultas dan jurusan yang dapat memenuhi pendidikan berbasis kebudayaan. Perlu ditiru tuh di tanah air, bukan hanya berkarakter!

Saat ini terdapat 12 fakultas berbeda yang membidangi keilmuan sastra, kedokteran, pertanian, komunikasi, farmasi, teknik, pendidikan, sains, perikanan, ekonomi, kedokteran gigi, keperawatan dan sebagainya.

Namun sepertinya keilmuan kedokteran di sini termasuk bagus ya, mengingat mereka punya tiga fakultas berbeda yang keilmuannya sebenarnya punya akar yang sama yaitu kedokteran, kedokteran gigi dan keperawatan. Oh ya, mahasiswa yang berkuliah disini juga sangat banyak, sekitar 50.000 mahasiswa!

Alumninya kebanyakan adalah politisi dan seniman di negeri para Sufi ini. Ada juga jurnalis dan sejumlah sastrawan Turki yang juga lulusan universitas ini.

6. Ankara University (Ankara Üniversitesi)

Universitas terbaik di Turki Ankara University (Ankara Üniversitesi)
http://www.gama.com.tr

Dari namanya sudah kelihatan, perguruan tinggi ini memang berdiri di kota Ankara. Namun tahu tidak bahwa universitas ini adalah universitas pertama yang berdiri tepat ketika Republik Turki dibentuk? Nah ini baru menarik.

Ini adalah universitas pertama yang didirikan oleh pendiri Turki yang punya julukan “Bapak Turki” yaitu Mustafa Kemal Attaturk. Didirikan pada tahun 1964, meskipun sebenarnya akar universitas ini sudah ada sejak 1859. Akar keilmuannya berasal dari sekolah ilmu politik yang berdiri pada Kesultanan Utsmaniyah bernama Mekteb-i Mülkiye-i Şahane.

Nah pada era Republik Turki mulai terbentuk dan berdiri, universitas ini memainkan banyak perannya. Mulai dari sebagai ujung tombak paham politik Kemalisme, sampai hukum fiqh yang disesuaikan dengan kondisi rakyat Turki.

Misal, kewajiban masjid di Turki yang harus memiliki lemari jas atau jaket ala tempat peribadatan Barat, tempat khusus sepatu hingga kebersihan masjid yang dirancang modern. Meskipun beberapa fatwanya menimbulkan kontroversi, toh sebagian fatwanya juga masih dipakai hingga kini.

Terdapat sekitar 42.000 mahasiswa yang berkuliah disini. Ada 17 fakultas yang menaungi keilmuan kedokteran, kesehatan, kedokteran hewan, hukum, teknik, komunikasi, teologi, sains, politik, bahasa dan lain sebagainya.

Bagi mahasiswa Asia Tenggara, universitas ini dikenal karena keilmuan agama Islamnya dan alternatif selain pergi ke Timur Tengah. Pilihan tepat bagi anda yang ingin kuliah agama dengan rasa ala Barat. Atau ingin belajar paham Kemalisme juga boleh. Hehehe…

Alumninya kebanyakan adalah politisi dan jurnalis di negeri para Sufi ini. Ya, pilihan tepat juga bagi anda yang ingin belajar ilmu politik dan komunikasi, mengingat mereka punya dua fakultas terpisah untuk keilmuan tersebut.

7. Istanbul University (İstanbul Üniversitesi)

Universitas terbaik di Turki Istanbul University (İstanbul Üniversitesi)
staticflickr.com

Nah, ini dia yang saya tunggu-tunggu. Hehehe, saya memang cukup penasaran dengan universitas ini karena nama besarnya (Istanbul). Tak lengkap rasanya membahas universitas terbaik di negeri para Sufi ini tanpa nama besar universitas ini. Pertanyaan selanjutnya, sebesar apa nama universitas ini?

Bisa dikatakan, inilah universitas tertua sekaligus terbesar di negara ini. Berdiri tepat ketika Konstantinopel jatuh ditangan Sultan Mehmed II atau dikenal dengan nama Muhammad Al-Fatih pada tahun 1453. Semua orang tahu siapa Sultan satu ini, sang penakluk yang sangat disegani dan ditakuti negara-negara Barat pada masanya. Waktu itu universitas ini bernama Medrese, serapan dari bahasa Arab yang artinya sekolah.

Meskipun begitu, sebenarnya akar universitas ini sudah ada sejak tahun 1321 ketika Konstantinopel masih dikuasai oleh Kekaisaran Byzantium atau Romawi Timur yang saat itu diperintah oleh Dinasti Palaiologos. Lokasinya ada di distrik Fatih, Istanbul bagian Eropa. Nama besar universitas ini dipakai pada tahun 1933 sesuai instruksi dari “Bapak Turki” yaitu Mustafa Kemal Attaturk.

Tak tanggung-tanggung, mahasiswa yang berkuliah disini ada lebih dari 68.000 mahasiswa. Terbanyak di Turki sekaligus menjadikan universitas terbesar dari segi jumlah mahasiswanya. Terdapat 22 fakultas yang menaungi keilmuan kedokteran (terdiri atas dua fakultas), kedokteran gigi, sastra, olahraga, kelautan, politik, farmasi, teologi, hukum, ekonomi, bisnis, edukasi, sains, olahraga, kesehatan, kedokteran hewan, transportasi, kehutanan dan lain sebagainya. Super lengkap!

Sama seperti Universitas Ankara, rata-rata mahasiswa Asia Tenggara menjadikan universitas ini sebagai alternatif selain Timur Tengah untuk belajar agama Islam. Namun tidak ada salahnya kita belajar ilmu kelautan, kehutanan atau kedokteran yang juga tidak kalah maju dengan perguruan tinggi Barat lainnya. Bahkan mereka punya dua fakultas kedokteran yang terpisah (Istanbul Faculty of Medicine dan Cerrahpasa Faculty of Medicine), bayangkan Harvard saja tidak punya dua fakultas kedokteran sekaligus!

Alumninya telah meraih dua gelar Nobel atas nama Orhan Pamuk dari bidang sastra dan Aziz Sancar dari bidang Kimia. Uniknya, tercatat dua perdana menteri Israel pernah berkuliah di sini (David Ben Gurion dan Moshe Sharett). Nah lho, orang Israel yang dikenal cerdas aja kuliah disini. Satu alumninya adalah ilmuwan komunikasi yang dikenal penulis, yaitu Muzaffer Şerif (perancang teori pendapat sosial).

8. Hacettepe University (Hacettepe Üniversitesi)

Hacettepe University (Hacettepe Üniversitesi)
https://i.ytimg.com

Nah lho kita balik ke Ankara. Jangan bosan ya, kebetulan universitas beken di Turki memang kebanyakan di Ankara kalau tidak ya Istanbul seperti yang saya bilang di awal. Hehehe..

Universitas yang berdiri di Ankara ini berdiri di tahun 1967. Ada lagi uniknya nih, ternyata universitas ini sama-sama didirikan oleh Prof. Dr. İhsan Doğramacı, sang pendiri Universitas Bilkent!. Perbedaannya jika Universitas Bilkent adalah institusi perguruan tinggi swasta, yang satu ini merupakan universitas negeri. Sedangkan namanya diambil dari sebuah kerajaan kuno Anatolia pada 1200 sebelum masehi, Kerajaan Hittite.

Asal tahu saja, kerajaan Hittite adalah salah satu pendahulu kerajaan dan dinasti pemerintahan di Turki (Anatolia) yang berdiri sudah sangat tua sekali. Konon sekaliber dengan kerajaan Mesir kuno. Jadi penamaan universitas ini sekaligus mengenang salah satu kerajaan di Turki di masa lalu.

Ada sekitar 36.000 mahasiswa yang berkuliah disini. Universitas ini memiliki 13 fakultas dan 2 sekolah yang menaungi keilmuan kedokteran, keperawatan, kesehatan, kedokteran gigi, ekonomi, komunikasi, ilmu sosial, seni, olahraga, edukasi, teknik, hukum dan lain sebagainya.

Dari awal berdiri hingga sekarang, universitas ini dikenal akan fakultas kedokterannya. Bahkan universitas ini bisa dikatakan kembarannya Universitas John Hopkins di Amerika Serikat. Tahu kan Universitas John Hopkins? Yap, salah satu universitas beken di negeri Paman Sam itu terkenal akan keilmuan kedokterannya yang paling maju disana.

Jadi sama-sama universitas terbaik di negara masing-masing untuk urusan kedokteran. Bahkan ada juga lho dosen kedokteran di Universitas John Hopkins yang merupakan alumni universitas ini. Pilhan tepat bagi anda yang tertarik di dunia kedokteran.

Berbicara soal alumninya, kebanyakan adalah ilmuwan yang juga bergerak di dunia kedokteran dan kesehatan. Tidak salah memang, benar-benar kembarannya Universitas John Hopkins. Hehehe…

9. Anadolu University (Anadolu Üniversitesi)

Universitas Terbaik di Turki
http://hkk2013.anadolu.edu.tr

Kalau universitas yang satu ini berdiri di kota Ekişehir, Turki sebelah Barat Daya. Kota yang konon adalah salah satu yang tertua di negeri para Sufi ini dan rumah bagi suku Tartar, salah satu suku rumpun Turkic.

Universitas modern ini berdiri pada tahun 1958. Awalnya bernama Ekişehir Academy of Economic and Commercial Science. Dari nama awalnya sudah bisa ditebak keilmuan awalnya adalah berhubungan dengan ekonomi macam Universitas Pennsylvania di Amerika Serikat. Ya, bisa dibilang mirip-mirip lah.

Tapi, dari segi sistem perkuliahannya ternyata lebih mirip dengan Universitas Terbuka jika dibandingkan dengan di tanah air. Sistem perkuliahan jarak jauh adalah ciri utama universitas ini di negeri asalnya. Jadi bagi anda yang berminat kuliah online dengan kualitas Internasional, universitas ini bisa jadi pilihan tepat.

Sebab dari segi peringkat, universitas ini tidak bisa dibilang main-main. Menurut Times Higher Education World University Rankings (THE) menempatkan universitas ini diposisi kedua terbaik di Turki setelah Middle East Technical University. Selain itu perkuliahannya menggunakan bahasa Inggris, jadi tak perlu khawatir akan tersendat meski sehari-hari wajib rasanya anda tahu bahasa Turki.

Ada sekitar 22.000 mahasiswa yang berkuliah disini. Namun ada sekitar 1,9 juta mahasiswa yang mengikuti program pembelajaran jarak jauh! Membayangkan mahasiswa dengan jumlah segitu kuliah online saja penulis hampir tidak percaya, apalagi kalau jumlah segitu kuliah tatap muka dihari yang sama!

Jadi bisa dikatakan jumlah mahasiswanya adalah yang terbanyak di Turki. Ada 20 fakultas yang terdiri atas keilmuan ekonomi, hukum, farmasi, humaniora, sains, seni, bisnis, aeronautika, komunikasi, bisnis dan lain sebagainya.

Menariknya kebanyakan artis dan aktor di Turki merupakan alumni universitas ini. Direkomendasikan bagi anda yang berminat untuk belajar ilmu komunikasi sekaligus bekerja. Jadi bisa ngrasain apa itu LDR, nah lho!

10. Marmara University (Marmara Üniversitesi)

Universitas terbaik di Turki Marmara University (Marmara Üniversitesi)
http://gencgazete.org

Mengakhiri perjalanan 10 universitas terbaik di Turki, kita kembali ke Istanbul. Ada universitasnya yang diambil dari nama laut yang terkenal di Turki, yaitu laut Marmara. Perbedaannya universitas ini ada di Istanbul bagian Asia. Penasaran?

Ini adalah universitas tertua kedua di Turki setelah Universitas Istanbul. Berdiri di distrik Kadıköy, Istanbul bagian Asia pada tahun 1885. Meskipun begitu mereka juga memiliki kampus di distrik Fatih, Istanbul bagian Eropa. Awalnya universitas ini adalah sekolah tinggi perdagangan bernama Hamidiye College. Jadi akar universitas ini adalah ekonomi dan perdagangan.

Dari segi perkuliahannya, universitas ini adalah yang paling beragam bahasanya. Ada 5 bahasa pengantar yang bisa dipilih oleh mahasiswa, yaitu bahasa Turki, Inggris, Jerman, Perancis dan Arab. Sekaligus bisa menjadi pilihan alternatif bagi mahasiswa yang hendak belajar bahasa asing. Asyik ya?

Berbicara jumlah mahasiswanya, universitas ini juga terbanyak kedua di Turki setelah Universitas Istanbul. Ada 70.000 mahasiswa yang berkuliah disini atau setara dengan jumlah kursi stadion Gelora Bung Karno, hehehe. Ada 17 fakultas yang bisa dipilih mulai dari kedokteran, hukum, seni, teologi, komunikasi, farmasi, ekonomi, administrasi bisnis, kesehatan, teknik dan lain sebagainya.

Universitas ini dikenal karena jurusan kedokteran, hukum, dan seni yang merupakan salah satu yang terbaik di negeri para Sufi ini. Selain itu universitas ini juga menjadi acuan beberapa universitas Islam di Indonesia dari segi keilmuannya. Pilihan tepat bagi anda yang ingin kuliah agama Islam, hukum, seni dan kedokteran tentunya.

Alumninya kebanyakan adalah businessman dan politisi. Satu alumninya yang terkenal adalah presiden Turki saat ini, Receb Tayyib Erdoğan. Weh…


Itulah 10 universitas terbaik di Turki, negeri para Sufi. Ternyata selain keilmuan agama Islam yang memang sudah kondang sejak dahulu kala, direkomendasikan pula untuk anda yang berminat di keilmuan komunikasi, kedokteran, politik, dan seni. Kelima jurusan tersebut adalah yang paling dominan di negeri ini. So, ingin kuliah di negerinya para Sufi ini?

Tinggalkan komentar